Tuesday, July 10, 2012
Olahraga Pagi Lebih Melelahkan Ketimbang Sore?
Pada umumnya orang - orang melakukan olahraga pada pagi hari untuk menjaga kesehatannya. Tapi beberapa orang tertentu kadang merasa lebih lelah ketika ia berolahraga di pagi hari ketimbang sore hari. Kenapa bisa begitu?
Hal ini kemungkinan besar disebabkan karena orang yang melakukan olahraga pagi tidak mengisi energinya terlebih dahulu, sehingga tubuh akan terasa lebih cepat lelah.
Meski begitu, ada beberapa hal yang diduga menjadi penyebab orang merasa lebih lelah jika berolahraga di pagi hari ketimbang sore hari, seperti dikutip dari Livestrong, Jumat (9/3/2012) yaitu:
1. Stok bahan bakar.
Pada umumnya, kelelahan saat olahraga pagi disebabkan karena pasokan bahan bakar yang kurang. Ketika manusia bangun pada pagi hari, energi saat makan malam sudah habis dicerna dan gula darah menurun, sehingga bahan bakar harus diisi kembali dengan sarapan yang sehat paling tidak 2 jam sebelum olahraga.
Apabila ingin langsung melakukan olahraga setelah bangun pagi, makanlah makanan ringan 20 menit sebelum pergi berolahraga. Sebab apabila bahan bakar benar - benar kosong, maka akan mengakibatkan lesu dan kelelahan yang ekstrim. Sedangkan saat sore hari biasanya tubuh sudah memiliki banyak bahan bakar.
2. Temperatur tubuh.
Suhu tubuh semakin sore maka akan semakin meningkat. Seiring dengan peningkatan suhu, maka otot menjadi lebih fleksibel dan tangkas sehingga tidak mengalami kelelahan. Jika olahraga pagi hari maka butuh waktu lebih lama untuk mempersiapkan otot seperti pemanasan dan peregangan. Jika tidak melakukan pemanasan, tubuh akan lebih cepat lelah.
3. Ritme sirkadian tubuh
Ritme sirkadian adalah irama internal dari otak yang mengatur fungsi seluruh tubuh. JIka pada malam hari kita kurang tidur, maka pada pagi hari irama sirkadian akan melemah. Hal itu dapat mempengaruhi tingkat energi, tekanan darah, denyut jantung, sehingga lebih cepat lelah.
4. Kebiasaan setiap orang.
Kebiasaan yang dimiliki orang memainkan peran penting dalam menentukan waktu ideal dalam sehari untuk olahraga. Untuk sebagian orang, pagi hari adalah cara sempurna untuk memulai hari, tetapi sebagian lain mengatakan bahwa sore hari lebih efektif. Karenanya jika ia tidak terbiasa olahraga pagi hari, maka ia akan merasa lebih lelah.
Labels:
Melelahkan Ketimbang,
Olahraga,
Pagi Lebih,
Sore?